alumnikampus.com – Mudik lebaran selalu menjadi pembahasan serius baik di media sosial,media informasi dan media warung kopi selama beberapa hari kedepan karena dunia akan menyambut hari lebaran Idul Fitri pada tahun 2023 ini.
Tips dan trik,metode sampai dengan analisa kepadatan jalan selalu menghiasi beranda utama media informasi dan komunikasi di republik ini.
Media menulis dan memberi judul berita mulai dari yang terpikirkan sampai yang tidak dipikirkan oleh orang lain sehingga menjadi paragraf yang merangsang orang lain untuk tertarik membacanya.
Itu semua karena media ingin memberikan informasi secara terbuka dan seluas luasnya agar masyarakat mendapatkan informasi dan memilih informasi sesuai dengan kebutuhannya.
Kali ini Alumni kampus akan memberikan informasi tentang mudik dan balik lebaran yang sumber informasinya bukan dari pengamat sosial,akademisi atau praktisi lalu lintas,tetapi berdasarkan hasil mengobrol di warung kopi ketika bersantai menikmati senja.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan ketika melakukan mudik lebaran, pembahasannya tidak serius tetapi mengena serta tujuannya hanya untuk melengkapi berita yang sudah beredar di dunia nyata atau dunia maya.
Hasil obrolan menghasilkan beberapa hal terkait mudik dan balik lebaran yang didapatkan berdasarkan pengalaman mudik selama bertahun tahun antaranya :
1. Menggunakan Transportasi Umum
Transportasi umum merupakan fasilitas yang nikmat digunakan ketika melakukan mudik atau balik lebaran pada tahun ini karena banyaknya tol semakin menjauhkan kendaraan umum dari kemacetan.
Berbeda dengan beberapa dekade sebelumnya yang membuat orang orang tidak mau naik transportasi umum karena trauma dengan kemacetan.
Selain itu banyaknya pencopet dan polusi asap juga menambah ketidak inginan masyarakat untuk menggunakan transportasi umum.
Tetapi itu hanya peristiwa kelam masa lalu, ketika teknologi informasi belum canggih seperti sekarang,dan semuanya terkesan tertutup.
Di era sekarang jika pebisnis sarana prasarana umum tidak memberikan pelayanan yang memuaskan apalagi merugikan,maka dalam waktu sekejab saja peristiwa itu akan viral dan menimbulkan stigma sosial yangnegatif.
2. Membawa Barang Yang Diperlukan dan Dibutuhkan saja
Oleh oleh untuk keluarga dikampung halaman sepertinya menjadi kebiasaan yang tidak bisa dihilangkan dalam melakukan mudik atau balik lebaran.
Barang atau makanan khas daerah menjadi barang wajib dibawa yang nantinya akan di berikan kepada saudara atau tetangga di sekitar rumah kampung halaman.
Untuk meminimalisir barang yang akan dibawa,mudik atau balik lebaran maka diperlukan perencanaan dan rancangan sehingga semua kebutuhan bisa terkontrol baik dari segi harga maupun jumlah.
3.Persiapan Jauh Jauh Hari
Waktu lebaran yang sudah ditentukan bersama oleh pemerintah,ulama dan tokoh agama sudah menjadi ketetapan dan tidak bisa diganggu gugat untuk sedikit lebih cepat atau sedikit molor karena persiapan pemudik masih blm lengkap.
Oleh sebab itu bagi semua masyarakat yang mau mudik lebaran terutama ibu ibu agar mempersiapkan semua yang mau di bawa mudik jauh jauh hari sehingga tidak ada barang yang tercecer atau tertinggal.
Satu Minggu sebelum mudik harus mulai di data segala sesuatu dan persiapannya yang akan dibawa mulai dari kelangkapan pribadi dan oleh oleh untuk keluarga dikampung.
Tiga hari sebelum lebaran Segera lengkapi semua yang sudah didata,dikemas rapi dan dikumpulkan sesuai dengan jenis barang yang akan dibawa.
Jangan sampai barang dengan kandungan bahan kimia dicampur dengan makanan ringan dan camilan karena akan berbahaya dan menyebabkan keracunan.
Jika masih ada daftar kebutuhan yang masih belum terpenuhi,maka segera lengkapi sebelum melakukan perjalanan mudik dan balik lebaran.
Warung kopi memang penuh inspirasi jika obrolannya di arahkan kepada hal positif kehingga obrolan kita tidak menguap dibawa angin tetapi menjadi wawasan dan pengetahuan yang bermanfaat bagi semua rakyat Indonesia
Penulis : Wahyu Prasetya
Editor : kak afid
BACA JUGA :  Cara Semangat Bekerja Setelah Libur Panjang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *