Perjalanan Bangsa Indonesia sebelum
kemerdekaan dan sesudah kemerdekaan tidak luput dari peran pemuda didalamnya,energi
gerakan pemuda seakan tidak terbendung dalam mengatasi permasalahan yang
dihadapi Bangsa pada saat itu.
Konsentrasi pemuda difokuskan dalam
mencari solusi terbaik untuk Nusa dan Bangsa karena mereka sadar bahwa pemuda
hidup di atas tanah yang sama,dibawah langit yang sama dan dengan kebudayaan
yang sama pula dalam sebuah wilayah teritorial Indonesia.
Doktrin kebangsaan yang sangat kental
menjadi pemicu gerakan pemuda pada saat itu,nilai nilai budaya bangsa yang
memberikan nilai nilai untuk menjujung
tinggi dan mencintai bangsa semakin mempercepat akselerasi gerakan pemuda.
Pada zaman yang serba canggih seperti
sekarang seharusnya pemuda tidak larut dan telena dalam kemajuan teknologi
dengan menggunakannya untuk melakukan kegiatan yang kurang berguna,tetapi
teknologi seharusnya dijadikan sebagai alat untuk menyebarluaskan doktrin Nasionalisme
serta penyadaran Budaya yang keberadaannya semakin tidak diminati oleh generasi
Bangsa.
Dalam mempelajari banyak hal tentang
sejarah kebangsaan,yang menjadi problematika Bangsa masih tetap sama dalam hal
hal itu saja seakan permasalahan tersebut menjadi kutukan Bangsa yang tidak
bisa diselesaikan oleh generasi turun temurun bangsa.
Berdasarkan laman resmi kementerian
komunikasi dan Informatika Republik Indonesia : https://www.kominfo.go.id/index.php/content/detail/5185/3+Masalah+Pokok+Bangsa/0/infografis
Ada tiga pokok masalah Bangsa yang menjadi tantangan bersama
untuk diselesaikan yaitu :
1.Ancaman Terhadap Wibawa Bangsa
2. Kelemahan Sendi Perekonomian Bangsa
3. Intoleransi dan Krisis Kepribadian
Bangsa
Oleh sebab itu kami sebagai generasi
muda merasa terpanggil dan turut andil dalam menyelesaikan permasalahan Bangsa
yang turun temurun ini dengan cara membuat buku yang berisi tentang pemikiran
pemikiran tokoh tokoh Bangsa dan Institusi resmi Negara yang mempunyai kapabilitas
mumpuni untuk selanjutnya dikemas dalam satu buku agar menjadi acuan generasi
bangsa yang akan datang ketika menentukan pilihan,sikap dan kebijakan dalam
mengatasi persoalan Bangsa Indonesia agar kondisi bangsa ini segera pulih dan
berkibar gagah dimata dunia internasional.
Gerakan ini tentunya membutuhkan
dukungan dari banyak pihak agar bakti pemuda terhadap Negeri terus berkobar dengan
semangat Nasionalisme bisa menular mulai dari pelosok Negeri sampai keseluruh
sendi sendi pemuda Bangsa Indonesia agar generasi selanjutnya mampu Berdikari
Dalam Bidang Ekonomi,Berkepribadian Dalam Bidang Budaya dan Berdaulat Dalam
Bidang Politik.