Kampus adalah tempat belajar bagi
pelajar yang lulus sekolah dan ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Universitas
atau perguruan tinggi. Pada saat dibukanya pendaftaran mahasiswa baru dari
universitas,banyak pelajar yang mendaftar dengan spekulasi pilihan,apakah
kuliah di Universitas Negeri atau swasta dengan berbagai pilihan fakultas.
Banyak diantara mereka yang memilih
perguruan tinggi dan Fakultas tanpa melakukan pertimbangan yang matang,sehingga
kebingungan dalam menjalani proses mata
kuliah di kampus bahkan ada yang menyerah dipertengahan jalan karena merasa
tidak mempunyai kemampuan untuk melanjutkan kuliah di fakultas tersebut.
Ada juga yang memilih pindah kuliah
karena materi yang disampaikan di perguruan tinggi yang dipilih pertama kali
sangat berat dan tidak sesuai dengan kemampuan dan bakat yang dimiliki,ada
banyak kerugian jika melakukan pilihan seperti ini yaitu rugi waktu,biaya dan
tenaga.kadang juga merasa malu karena teman seangkatan waktu kuliah sudah
semester 3 sedangkan dia berada di semester 1 di universutas dan fakultas yang
berbeda.
Ada beberapa pertimbangan yang
harus dilakukan oleh pelajar yang akan melanjutkan pendidikan di tingkat
perguruan tinggi diantaranya :
1. Informasi Fakultas
Sebelum mendaftar usahakan pelajari
dulu tentang fakultas dan jurusan yang akan dijadikan tempat belajar di kampus
nanti termasuk materi kuliah yang diajarkan apakah sesuai dengan bakat serta
keinginan atau tidak.
Jangan memilih kampus atau fakultas
berdasarkan pendapat orang lain,tapi pilihlah berdasarkan minat,bakat,serta
kemampuan anda karena yang akan menjalani kuliàh dikampus itu adalah anda bukan
orang lain.
2. Fasilitas Kampus
Setelah merasa cocok dan yakin
dengan pilihan universitas dan jurusan yang akan di tuju,langkah selanjutnya
adalah cari tahu terkait fasilitas yang ada di kampus tersebut dengan cara
browsing di internet dengan mengunjungi website Universitas.
Fasilitas yang perlu ditelusuri
adalah penunjang bakat serta kemampuan yang dimiliki mahasiswa dalam bidang
informasi,teknologi,olahraga dan semua yang menjadikan mahasiswa betah belajar
dikampus tersebut.
Bandingkan fasilitas di kampus yang
anda minati dengan fasilitas kampus lain untuk mencari pertimbangan yang sesuai
agarctidak meresa menyesal jika sudah lulus nanti.
3. Reputasi Kampus
Reputasi kampus yang dimaksud
adalah pencapaian kampus yang mau di tuju dalam bidang pengembangan potensi
mahasiswa,baik dalam segi prestasi, akreditasi dan lulusan kampus tersebut. Hal
ini sangat penting karena dalam kuliah di Universitas tidak hanya berkorban
waktu,tetapi biaya serta tenaga harus difokuskan selama 4 tahun belajar di
kampus tersebut sampai lulus.
4. Pelayanan
Mahasiswa
Di dunia kampus tidak hanya
berurusan dengan pengajar atau dosen,tetapi banyak persoalan administrasi yang
harus diselesaikan selama menempuh pendidikan di kampus tersebut.
Tingkat Pelayanan kepada mahasiswa
juga menjadi pertimbangan dalam kuliah,karena mahasiswa tidak ingin waktunya
terbuang untuk mengurusi ribetnya administrasi didalam kampus karena jadwal
perkuliahan dan praktikum sangat padat.
5. Jarak Tempuh
Pada bagian diatas dijelaskan
tentang cara memilih kampus dalam segi Internal,tetapi hal yang juga panting
berasal dari faktor eksternal yaitu jarak tempuh atau jarak kampus dari rumah
anda.
Karena ini sangat berkaitan dengan
ekonomi keluarga anda dalam membiayai kuliah,jarak akan menjadi pertimbangan
keluarga apakah selama kuliah anda sebaiknya mengontrak,kost atau pulang pergi
dari rumah ke kampus.
Itu dia beberapa pertimbangan dalam
memilih Universitas,semoga tercapai kuliah di fakustas yang di inginkan dan
setelah lulus menjadi Alumni Kampus yang inspiratif.